Jumat, 31 Agustus 2012

Resep Masakan Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN GULAI KAMBING KURMA



RESEP MASAKAN GULAI KAMBING KURMA


Bahan:

300 gram daging kambing paha, potong-potong

200 gram iga kambing berdaging, potog-potong

3 batang serai, memarkan

5 butir cengkeh

5 cm kayu manis

5 lembar daun salam

8 lembar daun jeruk

10 buah kurma

1 sendok makan bumbu kari bubuk

800 cc air

750 cc santan dari 2 butir kelapa

250 gram kentang, kupas, belah dua

2 sendok the air asam jawa


Bumbu yang dihaluskan:

  1. Lumuri bumbu halus, cengkeh, kayu manis, serai, daun jeruk, daun salam. Aduk-aduk, masak hingga harum. Masukkan daging dan iga kambing aduk-aduk
  2. Tambahkan garam, lada, bumbu kari, air. Masak hingga daging empuk. Masukkan santan, kurma, kentang, asam jawa, gula pasir hingga berminyak, angkat
  3. Hidangkan

Untuk 5 porsi


Kuliner Indonesia Pilihan: RESEP KUE BOLA-BOLA KETAN


RESEP KUE BOLA-BOLA KETAN

Bahan:

  1. 300 gr beras ketan, direndam semalam
  2. 200 ml santan, siap beli
  3. ½ sdt garam
  4. 3 lembar daun pandan wangi
  5. 3 tetes pewarna hijau

Bahan Isi:

  1. 100 gr kelapa yang muda, diparut
  2. 75 gr gula merah, disisir halus
  3. 75 ml air
  4. ½ sdt garam
  5. ½ sdt vanili bubuk
  6. Masak kelapa dengan gula merah, garam, vanili dan air sampai agak mongering dan tidak lengket. Angkat dan dinginkan.

Cara Membuat Resep Kue Bola-Bola Ketan:

  1. Kukus ketan selama 20 menit, sampai ketan mengembang. Angkat. Sisihkan
  2. Rebus santan bersama garam, pewarna hijau, dan daun pandan sampai hangat. Masukkan ketan, masak sampai ketan menyerap santan, angkat dan kukus sampai matang. Angkat dan dinginkan.

Penyelesaian:

  1. Ambil 2 sendok ketan, pipihkan dan beri 1 sendok isi, lalu bulatkan seperti bola pimpong. Lakukansampai ketan habis dan bahan isi habis
  2. Hidangkan bola-bola ketan dengan saus santan atau saus caramel.

Kumpulan Resep Pilihan: RESEP MASAKAN SALAD ANGGUR MERAH HIJAU


RESEP MASAKAN SALAD ANGGUR MERAH HIJAU

Bahan:

  1. 75 gram kacang mete, belah dua
  2. 1 sdm margarin
  3. 150 gram selada bokor, iris kasar
  4. 150 gram anggur merah, belah dua, buang bijinya
  5. 150 gram anggur hijau, belah dua, buang bijinya
  6. 75 gram keju cheddar, parut

Saus:

  1. 2 sdm minyak zaitun
  2. 3 sdm perasan air jeruk lemon
  3. 1 sdt gula pasir
  4. ½ sdt garam
  5. ½ sdt daun seledri, cincang halus

Cara Membuat Resep Masakan Salad Anggur Merah Hijau:


  1. Tumis kacang mete sebentar dengan margarin di atas api sedang. Sisihkan.
  2. Campur minyak zaitun, air jeruk lemon, gula pasir, garam dan seledri, aduk cepat sampai saus rata.
  3. Tata selada (bokor), anggur merah dan hijau di atas piring. Tuang saus dan tumisan kacang mete, lalu taburi dengan keju parut. Simpan dalam lemari pendingin. Sajikan dalam keadaan dingin.

Untuk 4 Porsi


Resep Masakan Indonesia: RESEP MASAKAN TUMIS TAHU SAYURAN


RESEP MASAKAN TUMIS TAHU SAYURAN

 

Bahan-bahan:

a.    3 butir bawang merah, iris tipis

b.    3 siung bawang putih, cincang

c.    2 sendok teh minyak wijen

d.    4 sendok makan minyak goreng

e.    250 gram udang, kupas, sisakan ekor

f.     2 buah cabai merah, buang biji, potong serong

g.    2 buah tahu putih, potong dadu, goreng

h.    3 buah jamur hioko, rendam, iris tipis

i.      200 gram kalian, potong-potong

j.     100 cc air

k.    3 sendok makan saus tiram

l.      1 sendok teh garam

m.  ½ sendok teh penyedap rasa, jika suka

n.    ½ sendok teh lada bubuk

 

Cara Membuat Resep Masakan Tumis Tahu Sayuran:

1.    Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah hingga harum. Masukkan udang, minyak wijen, cabai merah, saus tiram, garam, penyedap rasa, lada. Aduk rata.

2.    Tambahkan kalian, jamur, tahu. Aduk-aduk hingga matang.

3.    Masukkan air, aduk rata. Masak hingga bumbu meresap, angkat.

4.    Hidangkan.

Untuk 3 porsi


Aneka Jajanan Terbaru: RESEP MASAKAN GULAI DAUN SINGKONG


RESEP MASAKAN GULAI DAUN SINGKONG


Bahan:

  1. Daun singkong muda (bag. pucuknya)
  2. Teri medan
  3. 500 ml air (santan cair)
  4. 250 ml santan kental (sesuai selera)
  5. 1/2 lbr daun kunyit
  6. 1 lbr daun salam

Bumbu yang dihaluskan:

  1. 5-6 bawang merah
  2. 2 bawang putih
  3. 1/2 cm jahe
  4. 1 cm kunyit
  5. 1/2 sdt ketumbar bubuk
  6. Garam dan gula pasir secukupnya

Cara Membuat Gulai Daun Singkong :

  1. Didihkan air, masukkan bumbu halus, daun salam, daun kunyit.
  2. Rebus dengan api kecil sampai bumbu cukup meresap.
  3. Masukkan daun singkong dan teri medan, masak sampai daun singkong cukup lembut.
  4. (Kalau daun singkong benar2 muda, tidak perlu terlalu lama)
  5. Tambahkan santan kental, cicipi rasanya.

Tips : Kekentalan santan disesuaikan dengan selera.


Aneka Makanan: RESEP MASAKAN RIBS (STEAK IGA)


RESEP MASAKAN RIBS (STEAK IGA)

 Bahan:

  1. 300 gram iga sapi import
  2. 120 gram iga sapi local
  3. 1 buah kentang, potong 4, goreng
  4. Kecap inggris secukupnya
  5. Saus jamur atau says steak lain sesuai selera

 

Cara membuat Resep Masakan Ribs (Steak iga):

  1. Bumbui iga dengan kecap inggris atau saus barbeque.
  2. Bakar hingga matang lalu letakkan diatas piring
  3. Tuang dengan mushroom sauce atau saus jamur (lihat aneka saus steak)
  4. Sajikan dengan kentang goreng dan sayuran.

Kamis, 30 Agustus 2012

Kuliner Khas Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN SALAD BUAH SAUS STROBERI


RESEP MASAKAN SALAD BUAH SAUS STROBERI

Bahan:

  1. 150 gram stroberi, belah dua
  2. 150 gram mangga matang, potong dadu
  3. 100 gram anggur merah, belah dua
  4. 100 gram anggur hijau, belah dua
  5. 150 gram jeruk mandarin kalengan, tiriskan
  6. 50 gram keju cheddar parut

Bahan Saus Stroberi:

  1. 100 gram stroberi, haluskan
  2. 100 ml yoghurt stroberi
  3. 3 sdm air jeruk lemon
  4. 2 sdm sirup kokopandan

Cara Membuat Resep Masakan Salad Buah Saus Stroberi:


  1. Saus stroberi: Masukkan stroberi, yoghurt, air jeruk lemon dan sirup kokopandan ke dalam blender, haluskan sampai lembut. Saring dan dinginkan.
  2. Campur potongan stroberi, mangga, anggur dan jeruk mandarin ke dalam piring, lalu siram dengan saus stroberi. Simpan dalam lemari pendingin, sajikan dingin bersama taburan keju parut.

Untuk 4 porsi


Aneka Jajanan: RESEP MASAKAN TELUR BEBEK MASAK SOUN


RESEP MASAKAN TELUR BEBEK MASAK SOUN

Bahan:

  1. 3 butir telur bebek
  2. 100 gram soun kering
  3. 100 gram udang, kupas
  4. 3 sdm minyak untuk menumis
  5. 5 butir bawang merah, iris tipis
  6. 3 siung bawang putih, iris tipis
  7. 2 buah cabai merah besar, iris serong
  8. 1 buah tomat, potong-potong
  9. 100 ml air
  10. 2 sdm kecap manis
  11. 1 sdt kecap asin
  12. ¼ sdt merica bubuk
  13. ½ sdt garam
  14. ½ sdt kaldu instan
  15. 2 batang daun bawang, potong kasar

Cara Membuat Resep Masakan Telur Bebek Masak Soun:


  1. Kocok lepas telur bebek, sisihkan. Seduh soun dengan air panas sebentar saja, angkat. Tiriskan, sisihkan.
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Tambahkan cabai merah dan tomat. Aduk sampai agak layu. Masukkan telur bebek, buat orak-arik sampai matang. Tambahkan udang, lalu tuang air dan masak sampai udang berubah warna. Masukkan soun, aduk rata.
  3. Beri kecap manis, kecap asin, merica, garam, kaldu instan dan daun bawang. Aduk dan masak sampai matang dan bumbu meresap. Angkat.

Untuk 4 porsi


Aneka Makanan Indonesia: RESEP MASAKAN SALAD AYAM DAN MENTIMUN JEPANG


RESEP MASAKAN SALAD AYAM DAN MENTIMUN JEPANG

Bahan:

  1. 250 ml mayones
  2. 25 ml susu fullcream
  3. 1 sdm bawang bombay, cincang
  4. 1 sdt garam
  5. ½ merica bubuk
  6. 250 gram daging ayam rebus, potong dadu
  7. 100 gram wortel rebus, potong dadu kecil
  8. 2 buah mentimun jepang, buang bijinya, potong-potong
  9. 1 sdt daun seledri, cincang halus

Cara Membuat Resep Masakan Salad Ayam dan Mentimun Jepang:


  1. Campur mayones dengan susu, bawang bombay, garam dan merica. Kocok rata, lalu masukkan ayam, wortel dan seledri. Aduk rata, lalu simpan dalam lemari pendingin.
  2. Alasi piring dengan daun selada, kemudian tata potongan ayam rebus, wortel dan mentimun jepang simpan dalam lemari pendingin.
  3. Sajikan bersama dengan sausnya dan taburan seledri cincang.

Untuk 4 Porsi


Aneka Jajanan Indonesia Terbaru: RESEP KUE PEANUT SKIPPY COKELAT


RESEP KUE PEANUT SKIPPY COKELAT

Bahan:

  1. 100 gram margarin
  2. 150 gram gula halus
  3. 2 butir kuning telur
  4. 150 gram skippy
  5. ¼ sendok teh vanili
  6. ¼ sendok teh baking powder
  7. 350 gram tepung terigu
  8. 50 gram tepung maizena

Hiasan:

200 gram coklat blok

Cara Membuat:


  1. Campur semua bahan menjadi satu dalam sebuah mangkuk. Iris-iris dengan dua pisau hingga menjadi butiran halus. Aduk dengan tangan.
  2. Gilas adonan menjadi tebal 1 cm. Potong ukuran 1 x 3 cm. Ambil sepotong dan bulatkan. Lakukan pada adonan yang tersisa.
  3. Letakkan kue-kue di atas loyang yang telah dioles margarin. Panggang dalam oven hingga matang. Angkat dan dinginkan.
  4. Tim coklat dengan api kecil hingga meleleh. Ambil sebuah kue, tusuk dengan tusuk gigi. Celupkan ke dalam cokelat yang telah dilelehkan. Tancapkan ujung tusuk gigi pada steoroform atau kentang (agar coklatnya mengalir rata di kue). Biarkan sampai cokelat mengeras.
  5. Susun bola-bola kue di atas piring saji. Taburkan gula bubuk.

Resep Indonesia Pilihan: RESEP KUE SAGON BAKAR


RESEP KUE SAGON BAKAR

Bahan:

  1. 1 butir kelapa agak muda
  2. 200 gram tepung kanji
  3. 2 lembar daun pandan
  4. 250 gram margarin
  5. 250 gram gula bubuk
  6. 1 butir telur
  7. 75 ml santan

Cara Membuat:


  1. Kupas kulit ari kelapa, kemudian parut halus. Sangrai dengan api kecil sampai kering dan berwarna kuning muda, sisihkan.
  2. Sangrai tepung kanji bersama daun pandan dengan api kecil sampai tepung kering dan daun pandan layu. Ayak dan sisihkan.
  3. Kocok margarin dan gula bubuk sampai gula larut. Tambahkan telur sambil terus dikocok. MAsukkan kelapa dan tepung kanji sangrai. Beri santan dan aduk rata.
  4. Letakkan adonan sesendok demi sesendok di atas loyang datar yang diloesi margrain. Panggang selama 25 menit sampai kering. Angkat.

Hasil 550 gram


Resep Indonesia: RESEP MASAKAN ORAK-ARIK TELUR MASAK SAUS TIRAM


RESEP MASAKAN ORAK-ARIK TELUR MASAK SAUS TIRAM

Bahan:

  1. 5 butir telur ayam
  2. 250 gram udang peci
  3. 3 sdm margarin
  4. 1 sdt ang ciu
  5. 3 sdm saus tiram
  6. 2 sdm saus sambal
  7. 100 gram daging ayam goreng, suwir-suwir
  8. 250 gram bok coy, potong-potong
  9. 1 sdm kecap manis
  10. Bawang goreng secukupnya untuk taburan

Cara membuat Resep Masakan Orak-Arik Telur Masak Saus Tiram:


  1. Kocok lepas telur ayam, sisihkan. Kupas udang sisakan ekornya, sisihkan.
  2. Panaskan margarin, masukkan telur, aduk sebentar. Tambahkan, ang ciu, saus tiram dan saus sambal. Beri cabai, udang dan daging ayam. Aduk rata.
  3. Masukkan bok coy, aduk sampai layu. Tambahkan kecap manis, lalu masak sampai matang. Hidangkan dengan taburan bawang goreng.

Untuk 4 orang


Rabu, 29 Agustus 2012

Aneka Makanan Indonesia: RESEP PEN KEIK KLASIK


RESEP PEN KEIK KLASIK

Bahan:

  1. 125 gram terigu
  2. 2 sdm gula pasir halus
  3. 2 sdt baking powder
  4. Sejumput garam
  5. 1 telur
  6. 150 ml susu cair
  7. 1 sdt parutan kulit jeruk purut
  8. 1 sdm margarine, lumerkan dan biarkan dingin

Cara Membuat Resep Kue Penkeik Klasik:

  1. Aduk rata garam, terigu, gula pasir dan baking powder
  2. Kocok telur, bubuhi susu, parutan kulit jeruk dan margarine cair. Aduk rata dan masukkan ke dalam adonan nomor 1. Aduk sampai rata lagi
  3. Panaskan wajan dadar diameter 12 cm. Pulas dengan margarine. Masukkan adonan secukupnya dan masak sampai kue matang. Angkat dan lakukan terus sampai adonan habis
  4. Sajikan pankeik dengan pelengkap sesuai selera.

Pelengkap:

  1. Sirup maple (siap beli)
  2. Madu atau
  3. Butter atau
  4. Selai sesuai selera atau
  5. Sirup coklat atau
  6. Kayu manis bubuk
  7. Gula  bubuk  dan lain-lain.

Aneka Makanan Indonesia: RESEP MASAKAN GULAI OTAK


RESEP MASAKAN GULAI OTAK

Bahan:

  1. 500 gram otak sapi, bersihkan, kukus
  2. 2 sdm minyak goreng, untuk menumis
  3. ½ butir bawang bombay, iris tipis
  4. 2 siung bawang putih, cincang halus
  5. 1 buah cabai hijau, iris halus
  6. 2 sdm bumbu kari bubuk
  7. 175 ml santan
  8. 1 sdt garam
  9. ½ sdt gula pasir
  10. 2 lembar daun salam
  11. 2 lembar daun jeruk
  12. 2 sdm air asam

Cara membuat resep masakan gulai otak:


  1. Kukus otak sapi selama 10 menit, angkat, dinginkan, lalu potong-potong. Sisihkan. Panaskan minyak goreng lalutumis, bawang bombay, bawang puith, dan cabai hijau, sampai harum
  2. Tambahkan bumbu kari bubuk, aduk rata, lalu masukkan santan, garam, gula pasir, daun salam, daun jeruk purut, dan air asam, aduk rata.
  3. Masak sampai mendidih. Masukkan otak sapi, aduk rata. Masak sampai matang dan kuah mengental, Angkat.

Aneka Makanan: RESEP MASAKAN DAGING MASAK APEL


RESEP MASAKAN DAGING MASAK APEL

Bahan:

  1. 4 potong (@100 gram) daging sirloin
  2. 1 sdm margarin

Bumbu (Aduk rata):

  1. 1 sdt mustrad pasta
  2. 150 cc jus apel segar
  3. ½ sdt merica hitam bubuk agak halus
  4. 1 sdm saus BBQ
  5. 1 sdt garam

Pelengkap:

Setup apel

Cara membuat resep masakan Daging Masak Apel:

  1. Pukul รข€" pukul potongan daging dengan pemukul daging hingga agak pipih
  2. Rendam potongan daging dengan bumbu hingga rata. Diamkan selama 1 jam
  3. Panaskan wajan dadar berdasar tebal, beri sedikit  mentega
  4. Masak potongan daging berikut perendamnya hingga matang kedua sisinya dan agak kecokelatan
  5. Angkat, sajikan hangat dengan pelengkapnya

Resep Indonesia: RESEP KUE BOLU PANDAN BERLAPIS


RESEP KUE BOLU PANDAN BERLAPIS

  Bahan:

  1. 3 butir telur
  2. 100 gram gula pasir
  3. 100 gram terigu
  4. 75 ml santan dari ¼ butir kelapa
  5. ¼ sandok the garam
  6. ½ sendok the pasta pandan
  7. Minyak goreng secukupnya buat oles

Cara Membuat Resep Kue Bolu Pandan Berlapis:

  1. Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang. Tambahkan terigu, aduk hingga rata
  2. Masukkan santan garam, aduk rata kembali. Bagi adonan menjadi dua bagian satu bagian diberi pasta pandan dan satu bagian lagi bbbbbbbiarkan putih
  3. Oles cetakan dengan minyak, tuang sedikit adonan hijau, kukus kembali 5 menit. Tuang adonan putih, kukus kembali 5 menit. Lakukan hal yang sama hingga berlaqpis
  4. Terakhirkukus adonan 15 menit atau hingga matang. Angkat keluarkan dari loyang sajikan.

Hasil; 10 buah.


Kuliner Unik Pilihan: RESEP KUE KU


RESEP KUE KU

Bahan isi:

  1. 200 gram kacang hijau kupas
  2. 125 gram gula pasir
  3. ½ sdt vanili bubuk
  4. 250 ml air
  5. 1 lembar daun pandan
  6. 3 sdm minyak goreng

Kulit:

  1. 150 gram tepung ketan
  2. 125 ml santan dari ½ butir kelapa, hangatkan
  3. 50 gram gula pasir
  4. ¼ sdt garam
  5. Pewarna merah dan hijau, secukupnya

Cara Membuat:


  1. Isi:rendam kacang hijau kupas selama 2 jam tiriskan dan cuci bersih. Kukus hingga lunak dan haluskan. Didihkan air dengan gula pasir dan daun pandan, masukkan kacang hijau dan vanili bubuk, masak hingga menjadi kalis, angkat dan dinginkan. Bagi menjadi 30 bagian, sisihkan.
  2. Kulit:campur tepung ketan, gula pasir, dan garam, tuangkan santan hangat sedikit-sedikit dan uleni hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk, bagi dua bagian dan beri pewarna hijau dan merah, masing-masing dibagi menjadi 10 bagian.
  3. Penyelesaian:siapkan cetakan kue ku, olesi dengan minyak goreng, ambil satu adonan, tekan-tekan dalam cetakan, isi dengan 1 bagian isian, rekatkan, balik, beri alas potongan daun pisang. Kukus selama 10 menit, angkat.

Kuliner Indonesia: RESEP MASAKAN SAYUR BENING OYONG


RESEP MASAKAN SAYUR BENING OYONG

Bahan:

  1. 3 sdm minyak sayur untuk menumis
  2. 4 butir bawang merah, iris halus
  3. 3 siung bawang putih, iris
  4. 500 ml air
  5. 350 gram oyong, kupas, potong bulat, sisihkan
  6. 1 buah tahu putih, potong dadu
  7. 5 butir baso ikan, iris bulat
  8. 1 buah tomat, belah
  9. 1 sdt garam
  10. 1 sdt gula pasir
  11. ½ sdt merica

Cara Membuat Resep Masakan Sayur Bening Oyong:


  1. Tumis bawang merah dan putih sampai harum, masukkan air, oyong, tahu dan baso ikan.
  2. Masukkan tomat, lalu beri air, garam, gula pasir dan merica. Aduk sampai oyong matang. Angkat.

Untuk 4 porsi


Selasa, 28 Agustus 2012

Masakan Unik Pilihan: RESEP MASAKAN SUP BASO GORENG



RESEP MASAKAN SUP BASO GORENG


Bahan:

  1. 15 butir baso sapi
  2. 150 gram kembang tahu, rendam
  3. 3 siung bawang putih, memarkan
  4. 800 cc air
  5. 1 sendok the garam
  6. ½ sendok the lada bubuk
  7. 1 sendok the kaldu sapi bubuk
  8. 1 buah wortel, potong-potong
  9. 1 ikat sawi hijau, potong-potong
  10. Bawang goreng secukupnya


Cara Membuat Resep Masakan Sup Baso Goreng:

  1. Gurat baso, goreng hingga mengembang dan matang. ANgkat
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Beri air garam, kaldu, lada.
  3. Masukkan wortel, kembang tahu. Masak hingga matang. Tambahkan sawi hijau dan baso. Aduk-aduk hingga matang. Angkat
  4. Hidangkan dengan taburan bawang goreng

Untuk 3 porsi


Kumpulan Resep: RESEP MASAKAN RAWON



RESEP MASAKAN RAWON


Bahan:

500 gram daging brisket, potong 2×2

2 lembar daun purut

1 batang serai

1 cm lengkuas

1 cm jahe, memarkan

1 sendok makan minyak untuk menumis

1000 cc air


Bumbu halus:

6 buah keluwek

1 siung bawang merah

4 siung bawang putih

2 buah cabai merah

4 butir kemiri

1 ½ sdt ketumbar

Garam dan gula secukupnya


Cara Membuat Resep Masakan Rawon:

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus. Setelah harum masukkan jahe, serai, lengkuas, daun jeruk dan daging, aduk rata
  2. Tuang air sambil semua bahan diaduk rata. Masak diatas api kecil sampai daging matang, angkat
  3. Sajikan rawon bersama taoge, emping goreng dan sambal

Aneka Makanan:



Resep Masakan Indonesia Pilihan: RESEP KUE SINGKONG LAPIS TABUR KEJU


RESEP KUE SINGKONG LAPIS TABUR KEJU

 

Bahan:

  1. 500 gram singkong
  2. ½ sendok teh garam
  3. 175 gram gula merah, sisir
  4. 150 gram kelapa parut dari ¼ butir kelapa
  5. 100 gram keju parut untuk tabor
  6. 1 sendok makan meses atau tabor

Cara Membuat Resep Kue Singkong Lapis Tabur Keju:

  1. singkong diperet, campur garam, kelapa parut
  2. Lwtakkan adonan singkong diloyang. Beri gula merah, singkong, gula merah dan singkong lagi
  3. Kukus 20 menit, angkat
  4. Setelah dinggin, potong-potong. Tabur dengan keju parut dan meses

 Untuk 4 porsi


Kuliner Indonesia Pilihan: RESEP KUE KECOK KETAN


RESEP KUE KECOK KETAN

 

Bahan:

  1. 500 gram beras ketan, rendam dua jam
  2. 250 ml santan instant
  3. ½ sendok teh garam
  4. 2 lembar daun pandan
  5. Daun pisang untuk lapisan

Taburan:

  1. 200 gram kelapa parut setengah tua
  2. 100 gram gula merah sisir
  3. ¼ sendok teh garam
  4. 50 ml air
  5. 1 lembar daun panda

Saus:

  1. 200 gram gula merah, sisir
  2. 300 ml air
  3. ¼ sendok teh garam

Cara Membuat Resep Kue Kecok Ketan:

  1. Kukus ketan 15 menit. Angkat
  2. Didihkan santan, garam dan daun pandan. Angkat, masukkan ketan, aduk rata dan diamkan 15 menit hingga santan terserap
  3. Kukus ketan kembali 35 menit atau hingga matang. Angkat
  4. Tumbuk ketan hingga halus, letakkan dalam sebuah wadah yang telah dilapisi daun pisang. Ratakan sisihkan.
  5. Taburan campur semua bahan, masak hingga matang dan mongering. Angkat
  6. Saus: Campur semua bahan masak hingga mengental. Angkat
  7. Potong-potong ketan, taburi dengan bahan taburan. Sajikan dengan saus gula merah.

Hasil 20 porsi


Wisata Kuliner Indonesia RESEP MASAKAN KEPITING BUMBU NANAS


RESEP MASAKAN KEPITING BUMBU NANAS

 Bahan:

  1. 2 ekor kepiting
  2. 1 sendok teh air jeruk nipis
  3. ½ sendok teh garam
  4. 5 butir bawang merah, iris-iris
  5. 2 buah cabai merah, iris-iris
  6. 2 sendok makan kecap manis
  7. 1 sendok teh kecap iasin
  8. ½ sendok makan Saus tomat
  9. 1 sendok makan saus tiram
  10. 200 cc air

 Bumbu yang dihaluskan:

  1. 3 siung bawang putih
  2. 35 gram kacang tanah goreng
  3. 4 butir bawang merah                           
  4. 200 gram nanas
  5. 1 sendok teh gula pasir

Cara Membuat Resep Masakan Kepiting Bumbu Nanas:

  1. Lumuri kepiting dengan air jeruk dan garam, diamkan 20 menit. Rebus hingga metang.  Masing-masing belah dua, sisihkan.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang merah, cabai merah dan bumbu halus hingga harum. Tambahkan kepiting. Aduk-aduk hingga berubah warna
  3. Tambahkan kecap manis, gula pasir, kecap ikan, saus tomat, saus tiram, air masak hingga matang, angkat.
  4. Hidangkan. Untuk 3 porsi.

Senin, 27 Agustus 2012

Kuliner Unik: Resep Spaghetti Tuna Santan


Resep Spaghetti Tuna Santan

 

Bahan – bahan :

200 gr spaghetti

1 ltr air untuk merebus

2 sdm mentega

½ buah bawang Bombay, cincang halus

2 bawang putih, cincang halus

1 buah wortel, potong dadu

200 gr ikan tuna

½ sdt kunyit bubuk

300 ml santan dari ½ butir kelapa

Garam, gula pasir secukupnya

2 batang daun bawang, potong-potong

 

Cara Membuat Resep Spaghetti Tuna Santan :

1.    Panaskan mentega, tumis bawang Bombay, bawang putih hingga harum. Masukkan wortel. Aduk-aduk hingga rata.

2.    Tambahkan tuna, aduk rata. Beri kunyit bubuk, garam, gula. Aduk rata.

3.    Tuang santan, masak hingga matang. Sesaat sebelum di angkat, masukkan daun Bawang. Angkat, sisihkan.

4.    Rebus spaghetti hingga matang. Angkat, tiriskan.

5.    letakkan spaghetti dalam piring saji. Tuang tumisan tuna santan di atasnya. Sajikan.

Untuk  3 Porsi


Aneka Makanan Indonesia: RESEP MASAKAN SALAD KENTANG GORENG


RESEP MASAKAN SALAD KENTANG GORENG

Bahan:

  1. 250 gram kentang rebus, potong dadu
  2. 3 butir telur rebus, iris tipis
  3. 1 batang daun bawang, iris tipis
  4. 100 gram bengkuang, potong dadu
  5. 6 buah lobak merah, iris tipis melintang
  6. 1 buah paprika hijau, iris melintang tipis
  7. 6 lembar daun salada bokor

Saus:

  1. 150 ml krim asam
  2. 100 ml mayones
  3. 2 sdm acar mentimun, cincang
  4. 1 sdt mustard
  5. 1 sdm saus sambal
  6. 1 sdt gula halus
  7. ½ sdt merica bubuk
  8. ½ sdt garam

Taburan:

1 sdm kacang tanah kupas, sangrai dan cincang

Cara membuat resep masakan salad kentang goreng:


  1. Taruh kentang, telur, daun bawang, bengkuang, lobak merah, paprika, dan daun salada dalam mangkuk salad. Sisihkan
  2. Saus: campur krim asam, avar mentimun, mustard, saus sambal, gula halus, merica bubuk dan garam, aduk rata.

Tuang saus pada campuran kentang, aduk rata. Simpan dalam lemari pendingin. Beri taburan kacang sangrai.

Untuk 4 porsi


Kuliner Khas Pilihan: RESEP MASAKAN MANGUT LELE


RESEP MASAKAN MANGUT LELE


Bahan:

  1. 5 ekor lele, bersihkan
  2. 2 butir jeruk nipis, ambil airnya
  3. 1 lembar daun salam
  4. 250 ml santan
  5. Minyak goreng secukupnya

Perendam:

  1. 1 sendok makan ketumbar
  2. 3 siung bawang putih
  3. 1 cm kunyit
  4. Garam dan air matang secukupnya

Haluskan:

  1. 6 buah cabai rawit
  2. 5 butir bawang merah
  3. 3 siung bawang putih
  4. 1 cm kencur
  5. 3 butir kemiri
  6. 1 cm lengkuas
  7. Garam secukupnya

Cara Membuat Resep Masakan Mangut Lele:


  1. Lumuri, lele dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 10 menit. Haluskan bumbu perendam, larutkan dengan air matang dan rendam lele beberapa menit. Goreng lele sampai matang. Angkat dan tiriskan
  2. Panaskan 5 sendok makan minyak goreng, tumis bumbu yang dihaluskan, daun salam dan aduk sampai harum. tuang santan, masak sampai mendidih dan kuah mengental. Masukkan ikan lele goreng dan masak sebentar. Angkat

Untuk 4 porsi


Resep Masakan Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN BUBUR AYAM KUAH SOTO


RESEP MASAKAN BUBUR AYAM KUAH SOTO

 

Bahan:

  1. 200 gram beras, cuci bersih, tiriskan
  2. 2 liter air
  3. 2 lembar daun pandan
  4. 2 lembar daun salam

 

Kuah:

  1. 1 dada ayam
  2. 1 batang daun bawang dan 2 batang seledri
  3. 1 liter air
  4. 1 batang serai, 3 lembar daun jeruk dan 2 cm jahe, memarkan
  5. 6 sendok makan kecap manis
  6. 3 sendok makan minyak goreng

 

Haluskan:

  1. 8 butir bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 3 cm kunyit, bakar
  4. 5 butir kemiri, sangrai
  5. 1 sendok makan garam dan 1 sendok teh merica bubuk

 

Pelengkap:

  1. 100 gram kacang kedelai goreng
  2. 5 buah cakwe, iris
  3. Irisan daun bawang, irisan seledri, bawang goreng dan kerupuk merah
  4. Sambal rebus / sambal botolan

 

Cara Membuat Resep Masakan Bubur Ayam Kuah Soto:

  1. Bubur: masak beras bersama air, daun pandan, salam dan garam hingga menjadi bubur yang kental, angkat, sisihkan.
  2. Kuah: Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, angkat. Rebus ayam bersama tumisan bumbu, daun bawang, batang seledri, derai, daun jeruk dan jahe hingga ayam lunak, angkat. Suwirsuwir ayam.
  3. Tambahkan kecap manis dalam kaldu sisa merebus, masak sebentar, angkat.
  4. Penyajian: siapkan mangkuk, isi dengan bubur dan ayam suwir. Taburi kacang kedelai goreng, daun bawang, seledri dan bawang goreng.
  5. Tuang soto secukupnya. Hias dengan kerupuk merah.

Untuk 8 Porsi


Masakan Kuliner Terbaru: RESEP MASAKAN MI KUAH KORNET



RESEP MASAKAN MI KUAH KORNET


Bahan:

1 buah kornet rasa sapi

150 gr mi telur

2 sdm daun bawang

1 sdm daun ketumbar

1 buah baby pakcoy

50 gr kol putih iris

50 gr wortel iris

50 gr bawang putih cincang

2 sdm minyak goreng

300 ml kaldu ayam

Lada dan garam sesuai selera

2 sdm minyak wijen

1 sdm kecap ikan

Telur puyuh rebus


Cara Membuat Resep Masakan Mi Kuah kornet:

  1. Rebus mi telur sampai masak angkat, tiriskank, taruh dalam mangkok mi kuah yang agak besar
  2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih sampai harum, masukkan kaldu ayam, rebus mendidih, masukkan sayuran, beri lada dan garam
  3. Masukkan minyak wiijen dan kecap ikan ke dalam kuah, masukkan kornet, masak sebentar, siram diatas mie telur, hiasi dengan telur rebus. Hidangkan selagi panas